Contoh Motto Laporan PKL

Contoh motto laporan PKLTentu Kamu sering mendengar kata motto dalam kehidupan sehari-hari. Motto merupakan sebuah prinsip yang bisa mengubah pikiran negatif dari seseorang. Motto diketahui sering dimuat dalam suatu karya tulis baik itu karya ilmiah, tugas akhir maupun laporan PKL sekalipun. Bagi Kamu yang tengah melakukan PKL, tentu perlu mencari tahu contoh motto laporan PKL yang bisa Kamu jadikan sebagai referensi.

Dengan adanya  motto laporan PKL yang Kamu buat, maka diharapkan akan membuat dampak positif bagi dirimu maupun kelompok PKLmu tersebut. Adapun contoh motto laporan PKL di antaranya ialah sebagai berikut.

1. Contoh Motto Laporan Magang

Bagi Kamu yang tengah membuat laporan magang atau PKL, tentu memerlukan motto yang bisa Kamu susun di dalamnya. Adapun contoh motto laporan PKL atau motto untuk laporan magangmu di antaranya ialah sebagai berikut.

  • Sejatinya, pendidikan bukan merupakan sesuatu yang harus kita terima melainkan sesuatu yang harus kita dapatkan.
  • Jangan khawatir. Kesuksesan selalu berangkat dari suatu kegagalan.
  • Percayalah bahwa kita akan senantiasa suskes jika kita pandai belajar dari kekalahan.

2. Contoh Motto dan Persembahan Laporan Prakerin

Di samping dapat disertakan pada laporan magang, kamu juga bisa menyertakan motto dan persembahan di dalam laporan prakerinmu. Wajar jika Kamu mencari tahu apa saja contoh motto dan persembahan laporan prakerin. Adapun contoh motto dan persembahan laporan prakerin yang bisa Kamu jadikan referensi di antaranya ialah sebagai berikut.

  • Ikhtiar, sabar dan ikhlas adalah kunci yang harus kamu pegang untuk menuju kesuksesan.
  • Pintar bukan berarti ahli dalam ilmu matematika, fisika, kimia maupun biologi. Pintar yang sebenarnya adalah pintar dalam mengatur waktu serta senantiasa memanfaatkan segala kesempatan yang ada.
  • Orangtua adalah mereka yang telah merawat dan mendidik kita dengan ikhlas dari lahir sampai saat ini. Orangtua adalah mereka yang membuat kita menjadi seperti sekarang.

3. Contoh Motto dan Persembahan Laporan Tugas Akhir Skripsi

Tidak bisa Kamu pungkiri bahwa di dalam tugas akhir skripsi juga memuat motto. Oleh karena itu, Kamu pasti memerlukan contoh motto dan persembahan laporan dari tugas akhirmu tersebut. Biasanya kamu menyertakan motto agar mampu memotivasimu untuk lebih giat lagi dalam mengerjakan skripsi. Adapun contoh motto dan persembahan laporan tugas akhir skripsi di antaranya ialah sebagai berikut.

  • Tidak ada satupun doa yang mahasiswa abadi panjatkan kepada Tuhan selain doa agar skripsi ini cepat terselesaikan.
  • Senantiasa sabar di dalam mengatasi segala kesulitan dan bertindak laku bijaksana adalah sebuah kunci utama menuju kesuksesan.
  • Hidup tidak akan pernah menghadiahkan suatu hal pun kepada seorang manusia tanpa disertai adanya kerja keras.

4. Contoh Motto dalam Makalah

Ketika Kamu sedang menyusun makalah, tentu Kamu akan menuliskan motto di dalam lembar kerjamu tersebut. Motto di dalam suatu makalah adalah hal yang cukup lazim disertakan. Bagi Kamu yang belum menemukan referensi terkait contoh motto dalam makalah, maka Kamu bisa menyimak informasi  terkait contoh motto dalam makalah sebagai berikut.

  • Segala pekerjaan bisa diselesaikan dengan mudah apabila dikerjakan tanpa bermalas-malasan.
  • Jangan sesekali menunda hingga esok jika pekerjaanmu tersebut bisa dikerjakan saat ini juga.
  • Kamu bisa belajar darimana saja bahkan sebutir batu di pinggir jalan sekalipun.

5. Contoh Motto Prakerin TKJ

Untuk Kamu yang telah usai melakukan prakerin TKJ dan hendak menulis motto di dalam laporan parkerinmu, maka baiknya Kamu mulai mencari referensi motto prakerin TKJ tersebut. Jangan bingung-bingung, ya! Kamu bisa menyimak informasi terkait contoh motto laporan PKL atau motto prakerin TKJ yakni sebagai berikut.

  • Kamu adalah komputer paling luar biasa yang pernah ada di dunia ini.
  • Bekerjalah dengan cepat seperti perangkat keras.
  • Jangan pernah mendelete pengalaman yang penting dalam hidupmu.

6. Contoh Motto Laporan Prakerin

Bila Kamu sedang melakukan prakerin entah apa itu jurusan yang Kamu ambil dan sedang bingung bagaimana sih cara menuliskan motto laporan prakerin yang pas maka Kamu tidak perlu risau lagi. Kamu bisa mengambil beberapa contoh motto laporan prakerin berikut.

  • Bekerjalah dengan cerdas bukan hanya keras.
  • Sesuatu yang lebih cepat pasti lebih baik.
  • Ambil pengalaman yang baik untuk pembelajaran yang lebih baik.

7. Contoh Motto Laporan PKL Akutansi

Barangkali sulit bagi anak-anak akutansi sepertimu untuk menemukan motto yang pas demi suksesnya lapiran PKLmu. Maka dari itu, Kamu perlu menyimak contoh motto dari laporan PKL bidang akutansi sebagai berikut.

  • Ilmu pengetahuan adalah sebuah kekuatan.
  • Cara yang paling tepat untuk keluar dari suatu permasalahan adalah dengan mencari jalan keluar.
  • Perhitungkah segala sesuatu dengan cermat dan lakukan segala sesuatu dengan cerdas.

8. Contoh Motto Laporan PKL Fisika

Menekuni mata pelajaran eksak tentu membuatmu merasa sedikit kesulitan dalam membuat motto. Saking terbiasanya menggunakan rumus, bisa jadi justru motto pun akan terkontaminasi oleh rumus-rumus fisika yang sudah Kamu hafalkan di luar kepala. Agar Kamu tidak merasa kebingungan, maka Kamu bisa menyimak beberapa contoh motto untuk laporanmu berikut.

  • Belajarlah seperti Einstein yang menjadikan rasa penasaran sebagai awal kesuksesan.
  • Fakta selalu berangkat sesuai dengan teori. Jika tidak, maka Kamu yang salah.
  • Jadilah orang cerdas yang bisa memecahkan masalah dan hindarilah orang bodoh yang bisa membawa masalah.

9. Contoh Motto Laporan PKL Studi Wisata

Biasanya usai melakukan studi wisata ke suatu tempat, Kamu akan ditugaskan oleh gurumu untuk membuat laporan. Tidak jarang di dalam laporan studi wisata tersebut, kamu dianjurkan untuk memasukkan motto di dalamnya. Adapun contoh motto laporan PKL studi wisata tersebut di antaranya sebagai berikut.

  • Apabila hari ini Kamu hanya bertindak sebagai penonton, maka tunggulah suatu hari nanti ketika Kamu menjadi pemainnya.
  • Relief bukan hanya sekadar cerita. Selalu ada hikmah dan pelajaran yang bisa Kamu petik di dalamnya.
  • Apa yang bisa Kamu pelajari, maka pelajarilah. Abaikan darimana tempat asalnya.