Cara Membuka Laptop yang Terkunci

Laptop adalah suatu perangkat yang sangat penting untuk menuntaskan suatu pekerjaan atau tugas sekolah. Nah apa jadinya jika ketika kamu sedang butuh perangkat ini namun malah bermasalah. Cara membuka laptop yang terkunci ini penting tentu saja.

Salah satu permasalahan atau problem yang sering dialami ialah laptop terkunci karena lupa password. Kamu bisa jadi lupa kata sandi. Nah kali ini Nonatekno akan membahas tentang cara membuka laptop. Untuk mengatasi hal tersebut kamu bisa menerapkan beberapa cara membuka laptop yang terkunci dengan beberapa metode yang disarankan tentu nya ya.cara membuka laptop terkunci

Cara Membuka Laptop yang Terkunci

Ketika laptop  terkunci baik itu laptop Asus, laptop Acer atau laptop Lenovo sejati nya sama saja proses pemulihan nya. Hal ini biasanya disebabkan karena kamu menggunakan screen saver rusak yang terlindungi dengan sandi atau screen saver default yang memang sudah diatur untuk menggunakan program screen saver yang tidak ada. Cara membuka password laptop windows tentunya bisa kamu terapkan pada windows 10 dan 7.  Berikut cara membuka laptop yang terkunci.

1. Cara Membuka Laptop yang Terkunci menggunakan Safe Mode

Salah satu cara memulihkan kata sandi atau password laptop yang terkunci ialah dengan mengaktifkan safe mode. Berikut beberapa cara membuka laptop yang terkunci dengan safe mode ialah:

  • Siapkan perangkat laptop yang terkunci atau lupa kata sandi
  • Jika laptop sudah menyala, silahkan kamu tekan F8 ketika laptop sedang proses booting
  • Tunggu hingga layar Advanced Boot Options muncul
  • Lalu silahkan kamu klik atau ketuk menu “Enter”
  • Kemudian laptop akan kembali menyala dengan “Safe mode”
  • Silahkan kamu pilih menu “Administrator”
  • Lalu klik “Start” pada pojok kiri bawah
  • Jika sudah masuk ke menu start silahkan kamu klik “Control panel”
  • Kemudian kamu klik “User Accounts” lalu klik juga menu “Manage Another Accounts”
  • Setelah itu kamu sudah bisa langsung mengubah kata sandi atau password pada akun laptop atau komputer kamu ya
  • Jika kamu sudah berhasil memasukkan kata sandi baru sebanyak dua kali, silahkan kamu klik “Change Password” di akhir
  • Silahkan restart laptop milik kamu
  • Jika proses restart selesai, kamu sudah bisa menggunakan kembali. Cara ini juga bisa kamu terapkan pada windows 8 ya. Apa pun jenis laptop mu bisa menggunakan metode atau cara ini.

2. Membuka dengan Hiren’s Boot CD

Memilih menggunakan Hiren’s Boot CD merupakan pilihan tepat, karena kamu akan mendapatkan manfaat terbaik dalam mereset ulang password atau kata sandi Windows yang ada.

Kamu mungkin perlu juga tau cara mematikan windows defender.

Sehingga kamu dapat membuka laptop kamu yang terkunci karena lupa password. Alat yang bisa kamu pakai misal seperti NTPWD, Offline NT password changer, NTPWedit dan juga Password Renew.

Berikut cara membuka laptop yang terkunci menggunakan Hiren’s Boot CD yang bisa kamu coba praktekkan :

  • Masukkan DVD yang terdapat Hiren’s Boot
  • Silahkan kamu pilih tools yang sesuai dengan apa yang sedang kamu butuhkan dan juga jangan lupa pilih Wizard yang sama ya
  • Jika salah satu Tools yang ada pada aplikasi ini ternyata tidak berfungsi, maka kamu dapat mencoba lainnya yang membuat kamu dapat menggunakan tools yang bisa membuka kata sandi atau password laptop

3. Cara Membuka Laptop yang Terkunci Tanpa Menggunakan Aplikasi Apapun

Cara membuka laptop yang terkunci ternyata bisa dengan mudah kamu lakukan tanpa menggunakan aplikasi loh ya. Serius! Disini kamu tidak perlu ribet buat download platform atau aplikasi tambahan lain-lain. Sehingga sehingga proses pemulihan laptop yang terkunci milik kamu tentu lebih cepat.

Ada beberapa cara membuka laptop yang terkunci tanpa menggunakan aplikasi tambahan, ini dia:

  • Langkah pertama silahkan kamu masukkan disk yang kosong pada perangkat laptop kamu
  • Silahkan buka “Control panel”
  • Lalu kamu klik “Create a system repair disc”
  • Selanjutnya pilih menu “Troubleshoot”
  • Jika sudah, klik “Advanced options”
  • Tunggu beberapa saat lalu klik “Command prompt”
  • Silahkan masukkan perintah satu persatu pada partisi yang telah disediakan
  • Masukkan nama sesuai dengan nama pengguna ya
  • Jangan lupa masukkan password atau kata sandi
  • Silahkan kamu konfirmasi kembali password dengan cara memasukkan password yang baru sekali lagi
  • Kemudian klik “Exit”
  • Login kembali ke laptop milik kamu tentunya dengan menggunakan kata sandi atau password terbaru, yang sudah kamu buat tadi

4. Menggunakan Akun Administrator

Selain ke tiga cara diatas yang telah dipaparkan, ternyata kamu juga dapat memilih cara ini untuk mengatasi laptop yang terkunci. Kamu bisa kok dengan mudah membuka laptop yang terkunci menggunakan sistem operasi Windows 7 melalui akun Administrator.

Berikut caranya:

  • Langkah pertama kamu klik dulu “lusrmgr.msc” pada menu start
  • Masuk pada “Local users and groups”
  • klik atau pilih “user”
  • Klik kanan pada akun yang terlihat di bagian kanan
  • Pilih “Set password”
  • pilih “Proceed”
  • Ketik password baru
  • Langkah terakhir klik “Ok”

Dengan disuguhkan nya beberapa cara membuka laptop yang terkunci.

Nah bisa juga kamu tahu tentang cara mengatasi startup repair.

Semoga kamu memiliki referensi dalam mencari solusi atas problem perangkat laptop milik kamu yang terkunci. Semoga bermanfaat ya!